Empat belas Orangutan akan dikarantina selama 60 hari di Taman Safari Indonesia sebelum dipindahkan ke Kalimantan.

Jakarta, Aktual.com – Perhimpunan Usaha Taman Rekreasi Indonesia (PUTRI) menggelar rapat konsolidasi dengan seluruh Dewan Pimpinan Pusat PUTRI dan Muspida di Hotel Lodge Safari, Taman Safari Indonesia, Cisarua, Bogor, Jawa Barat, Senin (8/8) kemarin.

Dalam kesempatan ini, dibahas berbagai hal penting, terutama bagaimana meningkatkan wisatawan lokal dan manca negara di taman rekreasi Tanah Air.

Ketua Umum DPP PUTRI Bambang Soetanto mengatakan bahwa dirinya berkeinginan agar PUTRI organisasi yang didirikan 10 November 1977 ini bisa kembali bangkit. Meski sempat mati suri namun ‘dibangkitkan’ lagi saat Munas Luar Biasa atau Munas III pada 24 April 2016 lalu.

“Program berikutnya adalah bagaimana PUTRI nanti bisa membentuk DPD-DPD tingkat 1 di 33 provinsi. Surat sudah kirim semua ke kepala dinas pariwisata dan ditembuskan ke gubernur,” kata Bambang dalam keterangan persnya, Selasa (9/8).

Bambang melanjutkan, agar kedepan PUTRI bisa bermanfaat bagi para anggotanya. Selain itu, kata dia tentunya juga berguna mendukung program pemerintah dalam mendatangkan turis manca negara.

“Kita ingat bahwa ada target pemerintah wisatawan mancanegara 22 juta, wisatawan dalam negeri 275 juta sampai dengan 2019. Untuk itu maka PUTRI akan terus berbenah diri, konsolidasi untuk meningkatkan keberadaan kita,” ujar dia.

Sehingga untuk mencapai itu, sangat dibutuhkannya pembinaan serta dukungan dari DPR dan DPRD juga pemerintah. Menurut dia, tanpa ada koordinasi dan bantuan PUTRI tidak akan jalan selaras.

“Misalnya contoh Taman Safari Indonesia ini berkembangnya luar biasa. Tapi kalau pemda tidak memperhatikan atau memberi dukungan, apakah masuk Taman Safari itu lancar atau macet, pasti itu akan menghambat.”

“Lalu dengan adanya Taman Safari ini pasti akan timbul pengembangan ekonomi kerakyatan, kalau tidak diatur, pasti akan menganggu,” papar sosok yang juga Direktur Utama Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, ini.”

Dalam konsolidasi yang digelar kemarin. Turut dihadiri Ketua Umum DPP PUTRI Bambang Soetanto, Ketua III Putu Supadma Rudana, Ketua IV Frans Manangsang, anggota Komisi V DPR Anton dari Fraksi Demokrat Anton Sukartono Suratto. Hadir pula para pengurus DPP Putri dan Muspida setempat.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid