“Mengapa masalah di dalam tubuh kejaksaan ini jusrtu tidak selesai-selesai, bagaimana kita mempersoalkan KPK kalau kemudian kejaksaannya masih seperti ini,” tegas dia.
Mendapat kritik soal penangkapan jaksa dalam OTT KPK, Jaksa Agung HM Prasetyo menanggapi santai.
“Soal OTT kami punya 10 ribu jaksa dan 23 ribu pegawai tata usaha, jangan yang sebanyak itu, dalam keluarga kita sendiri jika ada lima anak mungkin ada diantara mereka yang nakal, dan itu yang terjadi dan ini oknum bukan masalah lembaga kejaksaan,” kata Prasetyo dalam Raker dengan komisi III DPR RI.
“Tapi kami menindak tegas, ketika ada OTT KPK, kami antar dan serahkan mereka kami tdak halang-halangi. Banyak contoh OTT KPK terhadap oknum kejaksaan aeprti ini, bahkan OTT yang kami lakukan sendiri pada oknum jaksa di Surabaya, kami tangani lebih cepat daripada KPK,” pungkasnya.
Laporan: Novrizal Sikumbang
Artikel ini ditulis oleh:
Novrizal Sikumbang
Andy Abdul Hamid