Sangihe, Aktual.com – Jajaran pengurus Partai Golkar Kabupaten Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 tahun dengan sederhana.
“HUT Golkar ke-52 tahun dirayakan dengan kegiatan ziarah ke makam fungsionaris serta tokoh partai tersebut,” kata Ketua Harian Partai Golkar Sangihe, Juzak Ruitan di Tahuna, Rabu (19/10).
Pelaksanaan ziarah kata dia, dilaksanakan selama dua hari mulai Rabu (19/10) sampai Kamis (20/10).
“Ziarah dilakukan ke makam fungsionaris serta tokoh partai Golkar yang ada di Kepulauan Sangihe,” kata dia.
Menurut Ruitan, kegiatan ziarah akan dipimpin Ketua DPD II Partai Golkar Sangihe, Zeth Papona.
Selain pengurus partai, kata dia, kegiatan ziarah juga akan dihadiri bakal calon bupati Sangihe dari partai Golkar, Jabes Ezar Gaghana.
Dikatakannya, perayaan HUT Partai Golkar tahun ini dirayakan dengan sedehana tanpa mengurangi makna sukacita jajaran partai.
“Perayaan sederhana tanpa mengurangi makna sukacita jajaran partai yang bisa mengusung bakal calon bupati dan wakil bupati,” kata dia.
ANT
Artikel ini ditulis oleh:
Antara
Arbie Marwan