Jakarta, Aktual.com – Peneliti senior Pusat Penelitian Politik LIPI Siti Zuhro menyatakan relawan digital dalam pemilihan kepala daerah DKI Jakarta sukses dalam mempengaruhi pilihan para netizen yang mayoritas merupakan generasi muda ibukota.
“Mereka berhasil mengemas kampanye dengan menarik sehingga menggugah para netizen yang didominasi anak muda,” kata Siti Zuhro dalam keterangannya tertulisnya, Minggu (23/4).
Ia mencontohkan, kemasan yang menarik seperti dilakukan oleh Relawan Digital Anies-Sandi yang mengangkat karakter Sandiaga Uno yang gesit, gemar berolahraga, stylish dan penuh ide-ide kreatif.
Dalam penilaiannya, pengguna media sosial lebih condong memihak kepada tokoh-tokoh muda yang menawarkan perubahan. Cara- cara berkampanye politik secara konvensional seperti mengangkat isu negatif untuk menjatuhkan dinilai sudah tidak lagi diminati.
“Orang-orang muda, senang dengan tokoh- tokoh muda. Apalagi, bila didukung dengan tim yang mampu menyampaikan komunikasi politik dengan baik,” katanya.
Siti Zuhro mengapresiasi upaya yang dilakukan tim Anies-Sandi dalam menggungakan simbol baru yang unik dan mudah diingat masyarakat seperti gerakan ‘Oke Oce’.
Artikel ini ditulis oleh: