Jakarta, Aktual.com — Usai menjalankan ibadah puasa selama sebulan penuh, umat Islam tentunya akan merayakan Hari Kemenangan yakni Hari raya Idul Fitri.

Hari Raya Idul Fitri di Tanah Air, identik dengan menu masakannya. Biasanya menu Lebaran adalah Ketupat, sayur pepaya, opor Ayam, rendang, sambal goreng kentang, dan aneka camilan kue kering.

Kue kering sudah menjadi tradisi ketika hari Lebaran tiba. Aneka kue kering seperti nastar, kastengel, semprit, dan masih banyak lainnya. Kue kering biasanya disimpan dalam tempat yang bentuk kaleng, toples, serta berbagai wadah plastik agar dapat disimpan dalam waktu yang lama.

Berikut kami sajikan hidangan resep kue kering terbaru “Havermut Keju” yang dapat Anda buat sendiri di rumah dengan cara yang sangat mudah dan menyenangkan:

Bahan kue kering Havermut Keju:

150 gram margarin
1 butir telur
50 gram havermut, blender sebentar
50 gram corn flakes, remas-remas
75 gram keju parut
½ sdt garam
¼ sdt baking powder
20 gram tepung maizena
150 gram tepung terigu protein rendah
15 gram susu bubuk

Cara membuatnya:

1. Kocok margarin 30 detik, tambahkan telur, lalu kocok rata

2. Masukkan tepung, maizena dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata bergantian dengan havermut.

3. Masukkan corn flake, keju, dan garam lalu aduk sampai menyebar.

4. Ambil 1 sendok makan adonan, Letakkan di loyang yang dioles margarin. Pipihkan dan tusuk-tusuk dengan garpu.

5. Oven 25 menit dengan suhu 150° Celsius hingga matang.

6. Kue Kering HAvermut Keju siap disajikan.

Artikel ini ditulis oleh: