Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie (tengah) didampingi Wakil Ketua Umum Agung Laksono (kanan) dan Ketua DPP Yorrys Raweyai memimpin pertemuan dengan Barisan Muda Partai Golkar dan pimpinan ormas di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Jumat (19/2). Silaturahmi tersebut dalam rangka persiapan Musyawarah Nasional yang diharapkan melahirkan pemimpin muda partai berlambang pohon beringin itu. ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/foc/16.

Jakarta, Aktual.com — Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar, Yorrys Raweyai‎, menyatakan bahwa partainya siap menyodorkan sejumlah nama apabila diminta Presiden Joko Widodo untuk mengisi Kabinet Kerja.

Meski sejauh ini Golkar bersyukur sudah ada beberapa kader yang dipercaya pemerintahan Joko Widodo – Jusuf Kalla di Kabinet. Tercatat ada tiga kader Golkar yang saat ini berada di pemerintahan.

Mereka adalah Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK), Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Luhut Binsar Panjaitan dan Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) Nusron Wahid.

“Kalau anda tanya, kita bersyukur di kabinet sudah ada tiga kader Golkar‎, Wakil Presiden, Menkopolhukam dan Kepala BNP2TKI,” terang Yorrys di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Senin (13/6).

Namun jika Presiden merasa jumlah itu masih kurang, Golkar mempersilakan untuk memilih sendiri sosok yang dianggap tepat untuk duduk dalam kabinet.

“Kalau memang ada keinginan presiden untuk meminta kader Golkar, ada banyak. Tinggal Presiden mau yang mana, kita kasih nama, dia tinggal pilih saja,” jelasnya.

Artikel ini ditulis oleh: