Jakarta, Aktual.com – Mantan pebulu tangkis nasional Greysia Polii yang secara resmi gantung raket pada Ahad (12/6), menyampaikan rasa hormat dan terima kasih kepada awak media masa yang selama ini ikut berperan dalam kiprahnya sebagai atlet selama kurang lebih 30 tahun.

Greysia, yang mencapai kesuksesan terbesarnya sebagai atlet dengan meraih medali emas Olimpiade, menceritakan kenangannya bersama wartawan yang turut menjadi saksi pasang surut performanya sebagai pebulu tangkis nasional.

“Media selalu menjadi bagian yang tidak terpisahkan, selama ini sudah mendukung penuh perjalanan saya. Justru karena ada foto dan tulisan yang diangkat, semua yang saya lalui jadi tampak bahagia. Terima kasih,” kata Greysia dalam konferensi pers di Jakarta.

Lebih lanjut Greysia menceritakan, semua kisah perjalanannya yang terpatri dalam karya jurnalistik baik elektronik dan cetak, mempunyai arti yang mendalam saat dirinya memasuki masa rehat.

“Seluruh catatan saya yang baik dan buruk pun ada, ini akan jadi sangat berarti buat saya, jadi pengingat bahwa saya pernah melalui itu semua. I love you all,” ungkapnya kepada wartawan.

Mantan pebulu tangkis spesialis ganda putri itu tampil terakhir kali sebagai atlet pada hari Minggu, yang bertepatan dengan pelaksanaan babak final Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan Jakarta.

Sebelum dimulainya partai puncak, tepatnya pada pukul 09.00 WIB, sebuah pesta perpisahan spektakuler bertajuk “Greysia Polii: Testimonial Day” digelar dengan mengusung sejumlah sesi acara yang menghibur.

Dimulai dengan tampilnya bintang musik pop Raisa yang membawakan lagu pembuka, lalu dilanjutkan dengan kata sambutan oleh Ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna dan Menteri Pemuda dan Olahraga RI Zainudin Amali, pemutaran video kilas balik Greysia, dan puncaknya adalah pertadningan eksibisi yang menampilkan 18 pebulu tangkis papan atas dari berbagai negara.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara
As'ad Syamsul Abidin