Jakarta, Aktual.com-Masyarakat Jakarta diminta dapat menyatukan kekuatan untuk melakukan people movement guna memperbaiki kondisi menjelang berlangsungnya Pilkada Gubernur tahun 2017 mendatang. Seruan ini disampaikan oleh mantan Menteri Koordinator Maritim dan Sumberdaya Rizal Ramli, di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Sabtu (13/8).
“Karena yang paling ideal kalau ada gerakan rakyat, people movement,” ujar pria yang kerap disapa RR tersebut.
Rizal yang juga didorong untuk maju dalam Pilkada DKI Jakarta berpendapat persatuan rakyat Jakarta akan dapat memberi perubahan dalam segal aspek kehidupan.
“Bagi yang ingin supaya DKI lebih makmur, yang ingin orang Betawi diberikan kemudahan-kemudahan dan peranan yang penting dalam pembangunan di DKI,” tuturnya.
Meski sejumlah kelompok masyarakat meninginkan Rizal maju dalam Pilkada, namun pihaknya tidak ingin langsung terpancing.
“Kita dengarkan dulu aspirasi rakyat di DKI, maunya apa, kalau betul-betul ingin perubahan, kita akan pertimbangkan,” tandasnya.
Seperti diketahui Rizal dicopot dalam reshuffle jilid II Kabinet Kerja. Pencopotan Rizal banyak dikaitkan dengan sikapnya yang menolak keberlangsungan proyek reklamasi Teluk Jakarta. Bahkan Rizal sempat memutuskan melarang dilanjutkanya proyek reklamasi di Pulau G yang dikelola oleh anak perusahaan PT Agung Podomoro.
Keputusan ini akhirnya membuat Rizal berseteru dengan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Keduanya saling lempar pernyataan di media. Ujungnya ketika situasi makin memanas, Rizal dicopot oleh Presiden Joko Widodo meskipun baru satu tahun berada dalam kabinet.
Reporter: Fadlan Syiam Butho
Artikel ini ditulis oleh: