Anggota Komisi XI DPR RI, M. Romahurmuziy melakukan sosialisasi 4 pilar di kampus ITB, Bandung, Jumat (27/7),

Jakarta, Aktual.com – Perjuangan para atlet Indonesia di Asian Games ke-18 mendapatkan sambutan hangat dari semua elemen bangsa. Semangat mereka serta prestasi yang diraih membuat masyarakat Indonesia bangga.

Guna mengapresiasi perjuangan para atlet ini, Ketua Umum PPP, M. Romahurmuziy meluncurkan lagu khusus untuk para atlet Indonesia yang diberi judul ‘Juara’. Menurutnya, perjuangan para atlet tanpa lelah. Mereka bertanding tanpa rasa takut, siapa pun lawannya. Dan terbukti Indonesia mendulang banyak emas.

“Siapapun lawan yang dihadapi, para atlet itu terbukti berjuangan tanpa rasa takut. Mereka juga memiliki kekuatan lebih karena dukungan penuh seluruh tumpah darah Indonesia,” jelas Rommy, Sabtu (1/9).

Menurut Rommy, perjuangan para atlet di semua cabang olahraga yang dipertandingkan membuat masyarakat dunia melihat kehebatan Indonesia. Mereka berjuang penuh semangat bahkan di atas kemampuan yang mereka miliki sebelumnya.

“Capaian medali yang saat ini diraih para atlet yang mencapai 30 emas, jauh melampuai target yang dicanangkan pemerintah sebelumnya yaitu 16 emas. Dan kini Indonesia ada di peringkat keempat Asian Games, prestasi tertinggi yang pernah diraih hingga saat ini,” kata Rommy.