Jakarta, Aktual.com – Sebanyak lima unit ambulans memasuki Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Rabu (9/5). Ambulans tersebut diduga datang dari Mako Brimob Kelapa Dua, Depok.
Berdasarkan pantauan di lapangan, terdapat enam kantong jenazah yang diturunkan dari lima unit ambulans tersebut, dan langsung dibawa ke gedung forensik.
Penurunan kantung-kantung jenazah berwarna oranye itu dilakukan oleh anggota polisi.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari Polri terkait kantung jenazah yang masuk ke RS Polri ini, apakah tahanan atau anggota kepolisian yang merupakan korban dari kerusuhan di Mako Brimob.
Pantauan ini dilakukan dari kejauhan, karena area gedung forensik RS Polri, diberi garis polisi, sehingga awak media dan masyarakat umum tidak diperkenankan untuk mendekati gedung tersebut.
Seperti diberitakan sebelumnya, di Rutan Mako Brimob pada Selasa (8/5) malam, terjadi kerusuhan antara narapidana dan petugas.
Menurut informasi, kerusuhan itu terjadi antara napi kasus teroris dengan petugas Brimob.
Artikel ini ditulis oleh: