Jakarta, Aktual.com – Pantai Mutiara yang merupakan daerah elit di bagian utara Jakarta akan mengalami penurunan tanah yang paling parah dibila dibandingkan dengan daerah lain di Ibu Kota.

Terlebih, sambung dia, ketika proyek pembangunan reklamasi di Teluk Jakarta tetap dilakukan Pemerintah Provinsi DKI rezim Basuki Tjahja Purnama alias Ahok.

“Daerah perumahan Pantai Mutiara akan mengalami amblas tanah 26 cm setiap tahunnya,” kata Wakil Ketua Umum Ormas Pergerakan Indonesia Reiza Patters dalam acara diskusi bertajuk ‘Apa Kabar Reklamasi?’, di Kampus A UNJ, Jakarta Timur, Selasa (14/3).

Terlebih, sambung dia, perumahan Pantai Muatiara merupakan tempat tinggal Gubernur DKI Ahok dan sejumlah pengembang reklamasi seperti Bos Agung Sedayu Group Sugianto Kusuma alias Aguan.

“Amblasnya tanah disana akan terus bertambah parah jika reklamasi terus dilakukan, sedangkan tanah lain di DKI di utara Jakarta mengalami penurunan setiap tahun hanya 18-20 cm saja,” tandas Reiza.

(Novrizal Sikumbang)

Artikel ini ditulis oleh: