Jakarta, Aktual.co — Nilai tukar rupiah di Bursa Efek Indonesia (BEI) di Jakarta, hari ini dibuka belum bergerak nilainya atau stagnan di posisi Rp12.666 per dolar AS.
“Sentimen positif data BPS pun tidak banyak berpengaruh pada laju Rupiah. Meski demikian kami masih berharap pelemahan dapat terbatas. Namun tetap cermati potensi pelemahan lanjutan,” ujar Kepala Riset dari Woori Korindo Securities Indonesia (WKSI), Reza Priyambada di Jakarta, Selasa (3/2).
Sedangkan, indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) dibuka naik 11,38 poin atau 0,22 persen menjadi 5.287,62. Kelompok 45 saham unggulan atau LQ45 bergerak menguat 2,87 poin (0,32 persen) menjadi 911,26.
Dari 507 saham yang ada di BEI, 31 saham bergerak naik, 7 saham turun. Sedangkan 469 saham lainnya stagnan. Seluruh sektor menguat. Penguatan dipimpin sektor properti dengan kenaikan 0,88% diikuti oleh sektor pertambangan yang naik 0,73%.
Artikel ini ditulis oleh:
Eka













