Dirut PT Trisula Internasional Tbk (TRIS) Santoso Widjojo (tengah) berbincang dengan Direktur Keuangan Widjaya Djohan (kanan), Direktur Pemasaran Internasional Kartono Budiman usai menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) di Jakarta, Rabu (9/10/2019). Dalam RUPSLB tersebut perusahaan yang bergerak dibidang tektil garmen para pemegang saham menyetujui adanya penambahan modal atau Rights Issue yang tujuannya agar mampu memperluas pangsa pasar dan bersaing dengan perusahaan tekstil dalam dan luar negeri. RUPSLB disetujui rencana right issue dengan menerbitkan sebanyak-banyaknya 2,09 miliar saham baru disertai dengan penerbitan Waran Seri I sebanyak-banyaknya 348,98 juta waran. Tujuan penggunaan dana untuk memperoleh 78,52% saham TRIS. AKTUAL/STR-Eko S Hilman

Artikel ini ditulis oleh:

Tino Oktaviano