Jakarta, Aktual.com — Politisi Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, mendukung rencana perombakan Kabinet Kerja pemerintahan Joko Widodo – Jusuf Kalla. Ia menekankan agar reshuffle Jilid II dilakukan dengan merekrut calon menteri yang bisa berkoordinasi dan bekerjasama antar kementerian.
Dasco menyatakan demikian agar kegaduhan demi kegaduhan yang tercipta dalam setahun pemerintahan Jokowi tidak terulang. Dimana, satu menteri dengan kementerian lain menyuguhkan perbedaan pendapat dimuka publik.
Diharapkan, dengan merekrut anggota kabinet baru yang bisa berkoordinasi dan saling bekerjasama, bisa mengembalikan kepercayaan rakyat terhadap pemerintahan Jokowi.
“Presiden tentu lebih tahu mana menteri yang tidak bisa berkoordinasi dengan baik dengan presiden, dengan Menko dan berkoordinasi sesama menteri dalam menjalankan tugasnya,” terang Dasco kepada wartawan di Jakarta, Senin (4/1).
“Menteri mana yang raport kinerja kementeriannya merah serta Presiden tentunya jangan lupa mendengar aspirasi rakyat,” sambungnya.
Waketum Partai Gerindra yang duduk sebagai anggota Komisi III DPR itu menambahkan, beberapa menteri yang terindikasi memunculkan sumbu kegaduhan layak direshuffle. Siapa menteri dimaksud, presiden sudah mengetahui sendiri sebab presiden senantiasa mendengarkan aspirasi publik.
“Yang penting datangnya bukan dari intervensi atau politik transaksional serta balas jasa dengan parpol,” tutup Dasco.
Artikel ini ditulis oleh: