Jakarta, Aktual.co — Mantan ketua umum PPP Suryadharma Ali menyambangi Bareskrim Mabes Polri di Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Kamis (13/11) sekitar pukul 11.00 WIB.
Bekas Menteri Agama itu, tiba dengan mengenakan pakaian batik lengan panjang bermotif bunga berwarna hijau. Pria yang akrab disapa SDA begitu mendatangi markas Komjen Suhardi Alius itu ditemani dua orang pengacara menggunakan Mobil Lexus SUV bernomor polisi B 265 RK.
Namun, dirinya enggan berkomentar banyak saat ditanya sejumlah awak media yang menghampirinya. SDA mengaku cuma ingin bertandang ke Mabes Polri. “Biasa bertamu saja,” kata SDA kepada awak media di lokasi.
Saat dicecar awak media ihwal kunjungannya terkait rencana kubunya melaporkan kubu Romahurmuzi mengenai acara Muktamar PPP yang di selenggarakan di Surabaya, pertengahan Oktober silam, dia hanya senyum sumringah.
Sembari menuju ruang penyidik Bareskrim, SDA meminta awak media bersabar kabar perihal kunjungannya tersebut. “Nanti saja ya,” katanya.
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby












