Jakarta, Aktual.com – Mantan Komandan Tim Mawar Kopassus TNI AD, Mayjen (Purn) Chairawan mendatangi Bareskrim Polri, Selasa (11/6). Kedatangan mereka tak lain untuk melaporkan kantor media Tempo soal berita yang menjadi headline Majalah edisi Juni 2019 kemarin.
“Mau laporan, mau laporkan Majalah Tempo karena pemberitaannya halaman depan. Saya keberatan, itu saja,” kata Chairawan di Bareskrim Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa.
Chairawan didampingi empat rekannya tiba pukul 13.00 WIB. Hanya saja kepada awak media ia enggan berkomentar banyak dan mengatakan akan memberi penjelasan usai laporan.
Sebelum bertolak ke Bareskrim, pihak Chairawan lebih dulu menyambangi kantor Dewan Pers dengan tujuan yang sama, mengadukan keberatan soal pemberitaan yang mengaitkan Tim Mawar dengan rusuh 21-22 Mei 2019.
“Kami di sini melakukan pelaporan, kami kuasa hukum Pak Chairawan secara pribadi. Melakukan pelaporan terhadap pemberitaan Majalah Tempo,” kata Herdiansyah, salah seorang pengacara Chairawan, setelah melakukan pelaporan, Selasa pagi.
Adapun konten yang diadukan adalah pemberitaan Majalah Tempo Edisi 10 Juni 2019 yang mengangkat cover utama tentang ‘Tim Mawar dan Rusuh Sarinah’. Chairawan merasa dirugikan oleh pemberitaan itu.
Wakil Ketua Dewan Pers Hendri Bangun, yang juga hadir dalam konferensi pers tersebut, menyatakan pihaknya akan mendalami aduan pengacara Chairawan tersebut. “Ini yang kami cek apakah berita itu ke arah sana. Kita punya analis yang mengecek satu per satu kalimat demi kalimat,” tutur Hendri.
Artikel ini ditulis oleh: