Jakarta, Aktual.com — Untuk memperingati Hari Bumi 2016, tentunya penting bagi kita untuk tetap melestarikan Bumi kita dengan hal yang sangat kecil namun berdampak besar, yaitu ramah lingkungan. Ramah lingkungan bukan hanya sekedar membersihkan lingkungan, namun juga dapat diterapkan terhadap gaya fashion Anda.

Hari Bumi ini, seluruh Fashionista telah berjanji untuk mempelajari lebih dalam kembali mengenai etika fashion dan semua hal baik yang akan membantu Planet kita mengekang elemen buruk dan mencari tujuan jangka panjang penghijauan.

Mode ramah lingkungan pada dasarnya adalah pakaian yang tidak dapat membahayakan lingkungan kita dan diciptakan dari bahan hijau. Kain yang umumnya digunakan yaitu bahan yang tidak berbahaya bagi lingkungan karena jumlah bahan kimia yang masuk dalam proses pembuatannya tidak banyak.

Fesyen Ramah Lingkungan 2

Untuk membuat kain yang ramah lingkungan, bahan umumnya digunakan adalah serat alami, selulosa, protein, dan juga daur ulang.

Seperti dituliskan laman Boldsky, akhir-akhir ini, desainer dunia bahkan India sekalipun telah mengambil minat dalam inisiatif dan inspirasi dari akar tradisional kita. Garis ramah lingkungan karya Anita Dongre ini, ‘Grassroots’, telah mengumpulkan banyak popularitas.

Di dunia Internasional, Desainer Anita memiliki label ritel kelas “high-fashion” yang juga pro hijau. Selain itu, juga ada Vivienne Westwood, Stella McCartney dan lebih banyak lagi label yang ingin mengubah fashion dan memilih kain yang ramah lingkungan.

Jadi, biarkan hari ini menjadi pelajaran dan menyadari bahwa sebagai fashionista, Anda bisa melakukan lebih banyak untuk membantu Bumi dengan membuat pilihan fashion yang ramah lingkungan.

Artikel ini ditulis oleh: