Jakarta, Aktual.com — Satuan lalu lintas Polres Kota Surakarta telah menyiagakan personil kepolisian guna mengantisipasi di kawasan rawan kecelakaan, dan kemacetan dalam menyambut para pemudik melintas di Kota Solo, Jawa Tengah.
Kanit Kecelakaan AKP Nunung Farmadi mengaku, pihaknya melakukan pengamanan pagar betis di sejumlah titik mulai perbatasan masuk Solo hingga keluar kota.
Menurut Nunung, petugas Satlantas yang bertugas di lokasi pagar betis tersebut di luar titik Pos Pengamanan (Pospam). Pagar betis ini sebagai langkah antisipasi adanya kecelakaan dan kemacetan selama melintas di Solo mulai H-7 hingga H+7 Lebaran.
Menurut dia, ada tiga titik yang rawan kecelakaan di Solo yakni Jalan Ahmad Yani, Slamet Riyadi dan Ir Sutami. Sedangkan 10 titik rawan kemacetan antara lain kawasan Coyudan, Gemblegan, Palang Joglo, dan Tugu Wisnu Manahan.
Pagar betis ini, sambung dia akan dimulai dari perbatasan arah barat yakni Mahkuto Jalan Adi Sucipto dan Tugu Kleco hingga perbatasan keluar kota Jurug. “Polresta Surakarta selain sudah menyiapkan Pospam dan Pos Pelayanan (Posyan) sambut pemudik, juga pengaman pagar betis di sejumlah titik,” kata di Solo, Selasa (7/7).
Dia pun menyambut arus mudik dengan menyiapkan 600 personel, dan mereka ditempatkan dari batas kota sampai titik-titik rawan kecelakaan termasuk pengamanan pagar betis.
Namun, pihaknya dalam pengamanan pagar betis tersebut bersifat fleksibel. Pada titik titik yang sudah disiapkan ditugaskan dua personel. Sejumlah 39 personel gabungan baik dari Polri, TNI, maupun instansi terkait Pemkot Surakarta akan menjaga setiap Pospam.
“Polresta Surakarta sudah menyiapkan enam Pospam dan satu Posyan. Pos itu, berdiri di dekat titik rawan macet dan kecelakaan,” katanya.
Enam Pospam di Kota Solo didirikan antara lain di pertigaan Faroka, Jalan Slamet Riyadi, Bundaran Gladag, Mahkota Jalan Adi Sucipto, sedangkan, Posyan di perbatasan kota yakni Jurug.
Kendati demikian, pihaknya mengimbau para pemudik sebelum berangkat perjalanan jauh untuk mempersiapkan banyak hal termasuk mengecek kondisi kendaraan, menjaga kesehatan tubuh tetap fit dan taati aturan lalu lintas di jalan.
Artikel ini ditulis oleh:
Wisnu