Jakarta, Aktual.com — Koordinator lapangan aksi jalan kaki perwakilan beberapa kelompok petani Jambi, Joko Supriyadi Nata, mengungkapkan, memasuki hari ke-11 aksi petani dalam perjalanan ke Istana Negara telah sampai di Desa Peninggalan, Kecamatan Tungkal Jaya, Kabupaten Musi Banyuasin.
“Setelah kemarin menempuh perjalanan dari Desa Sinar Jaya, Kecamatan Tungkal Jaya Kabupaten Musi Banyuasin, peserta aksi jalan kaki semalam beristirahat di Desa Peninggalan Kecamatan Tungkal Jaya, Kabupaten Musi Banyuasin,” terangnya sebagaimana dalam keterangan tertulisnya, Senin (28/3).
Disampaikan dia, dalam peristirahatannya di Kecamatan Tungkal Jaya, para petani peserta aksi jalan kaki mendapatkan bantuan dari pemerintahan kecamatan setempat. Petani juga mendapatkan bantuan obat-obatan dari pusat kesehatan masyarakat (Puskesmas) kecamatan Tungkal Jaya.
“Dari hasil pemeriksaan dokter Syamsir, dokter jaga Puskesmas Tungkal Jaya, rata-rata peserta aksi terserang deman dan flu. Hari ini beberapa peserta aksi jalan kaki disarankan oleh Kepala Puskesmas Tungkal Jaya untuk pemeriksaan lanjutan di Puskemas,” ucap Joko.
“Peserta aksi jalan kaki akan melanjutkan perjalan siang hari ini pukul 13.00 waktu setempat,” lanjut dia.
Artikel ini ditulis oleh: