Pengusaha Nasional Sandiaga Salahuddin Uno, saat menyampaikan pandangannya sebagai pembica dalam Opposition Leaders Economic Forum dalam rangka Dies Natalis ke 2 KAHMIPreneur yang mengambil tema 'Selamatkan Ekonomi Indonesia Di Tengah Krisis Covid-19' di Auditorium, Gedung Perpustakaan Nasional, Jakarta, Jumat (13/3).

Jakarta, Aktual.com – Sandiaga Sholahuddin Uno diusulkan kader PPP di daerah untuk maju menjadi calon ketua umum PPP.

Selain Sandiaga, beberapa nama seperti Khofifah Indar Parawansa dan Syaifullah Yusuf (Gus Ipul) juga masuk bursa calon ketua umum yang diusulkan kader PPP.
Menyikapi hal tersebut, Wakil Sekertaris Jenderal PPP Achmad Baidowi mengatakan hal itu baru sebatas wacana semata belum diketahui nama-nama tersebut bakal ikut maju atau tidak.

“Kan itu baru sekadar usulan, baru sekadar wacana, apakah benar beliau-beliau mau maju kita juga belum tahu,” ucap Awiek kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (25/10).

Sementara ini, dijelaskan Awiek, yang telah mendeklarasikan diri maju menjadi caketum PPP, baru Suharso Monoarfa.

Kepala Bappenas itu telah santer melakukan konsolidasi ke beberapa DPW PPP. Bahkan Jumat (23/10) lalu di hadapan kader dan pengurus DPW Jawa barat, secara terbuka Suharso mendeklarasikan diri maju sebagai Ketua Umum.

“Sementara dari luar, Bu Khofifah Gus Ipul kan baru diusulkan baru diwacanakan oleh DPP Jatim sementara ada sejumlah DPC yang juga mewacanakan Sandiaga Uno,” katanya.

Menurutnya, usulan nama Sandiaga Uno dari kader PPP merupakan hak seluruh kader. Tinggal menunggu hasil muktamar yang akan dihelat pada Desember mendatang.

“Semuanya tergatung pada muktamarin siapa yang akan dipilih nanti. Rencananya muktamar akan digelar pertengahan desember tempatnya insya Allah di Makassar dan mudah-mudahan lancar tentu nanti memgombinasikan antara offline dan online,” tutupnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Warto'i