Kupang, Aktual.com – Kepala Kantor SAR Kupang Ketut Gede Ardana, mengatakan pencarian terhadap dua korban kapal tenggelam di Pantai Oa Desa Oa Kecamatan Wulanggitang Kabupaten Flores Timur, NTT, dihentikan sementara.

“Pencarian terpaksa dihentikan sementara karena cuaca yang tidak mendukung di daerah ini,” katanya kepada wartawan di Kupang, Rabu (22/3).

Hal ini disampaikannya berkaitan dengan perkembangan proses pencarian dua orang nelayan setelah tiga nelayan lainnya asal Nusa Tenggara Barat (NTB) yang menyelam di kawasan perairan Wulanggitang itu untuk mencari lobster ditemukan tewas.

Ia mengatakan pencarian terhadap Aleks dan Alfan telah dimulai sejak pagi hari dan terpaksa dihentikan karena cuaca ekstrem disertai gelombang yang tinggi.

“Kami sudah cari sejak Subuh tadi dan berakhir pada pukul 18.00 WITA namun belum ditemukan sehingga kami hentikan dulu,” tambahnya.

Artikel ini ditulis oleh: