Jakarta, Aktual.com-Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto ikut mengomentari rencana Anggota Komisi III DPR Ruhut Sitompul melepas jabatanya karena menjadi juru kampanye Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dalam Pilkada. Setya meminta Ruhut memikirkan langkah tersebut.
“Kalau Pak Ruhut mengundurkan diri, itu hak partai. Atau sanksi, itu juga hak partai. Tapi tentu (keputusan) seorang Ruhut perlu dipertimbangkan secara baik,” tutur Setya Novanto, di Senayan, Minggu (23/10).
Seperti diketahui Ruhut berbeda pandangan dengan keputusan Partai Demokrat. Partai pimpinan Susilo Bambang Yudhoyono ini mengusung pasangan Agus Harimurti Yodhoyono-Sylviana Murni. Keputusan politik yang berbeda diambil oleh Ruhut.
Dalam daftar tim pemenangan pasangan Ahok-Djarot Ruhut secara resmi ditunjuk sebagai juru kampanye. Ruhut pun mengatakan akan mundur sebagai anggota DPR. Namun tidak sebagai politisi Demokrat.
Artikel ini ditulis oleh: