Jakarta, Aktual.co — Kebiasaan buruk karena tidak pernah sarapan pagi, membuat artis Laura Basuki sering pingsan ketika masih berstatus siswa sekolah dulu. Setelah itu, dia baru menyadari betapa pentingnya mengonsumsi makanan pagi.
Kata Laura makan pagi merupakan modal penting untuk menjalani aktivitas kesehariannya.

“Kalau zaman sekolah dulu, saat upacara aku sering pingsan. Karena nggak pernah membiasakan diri aku, dengan melakukan sarapan,” kata Laura Basuki, ditemui di acara ‘Zespri Kampanyanyekan Makan Pagi Sehat dengan Buah Kiwi’, di Hotel Aston, kawasan Kuningan, Jakarta, Kamis (4/6).

Menurut bintang film ‘Love and Faith’ ini, makan pagi penting untuk memberikan energi bagi tubuh dan otak, setelah beristirahat pada malam hari. Kemudian, Laura juga menambahkan menu sarapannya dengan buah Kiwi.

“Dengan makan buah kiwi, proses metabolisme kita sangat terbantu. Terutama ketika usia semakin berumur dan kemampuan metabolisme semakin menurun, ” terangnya.

“Jadi nggak usah khawatir, dan jangan beranggapan kalau sarapan pagi dengan makan buah akan membuat sakit pada pencernaan kita. Justru dengan mengonsumsi buah di pagi hari itu akan membantu kita dengan mudah melakukan aktivitas sehari-hari, ” paparnya menutup pembicaraan.

Artikel ini ditulis oleh: