Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)
Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)

Bogor, Aktual.com -‎ Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ‎geram dicurigai sebagai aktor dibalik gerakan Bela Islam pada 4 November mendatang.

Meski begitu, SBY mengaku tidak alergi dengan aksi demonstrasi lantaran selama sepuluh tahun menjabat Presiden RI, pemerintahan yang dipimpinnya kerap mendapat kritikan atau protes dari masyarakat.

“Sepanjang pemerintahan saya, unjuk rasa terus ada, mulai dari yang kecil, menengah maupun yang besar,” ujar SBY dalam jumpa pers di Kediamannya, Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Rabu (2/11).

Untuk menyelesaikannya, SBY mengaku selalu mengutus stafnya untuk mencatat apa saja yang menjadi aspirasi yang disampaikan massa pengunjuk rasa yang kerap berlangsung di depan Istana Kepresidenan, Jakarta.

Sebab, menurut dia, barangkali aspirasi yang disampaikan itu bisa menjadi masukan pemerintahan untuk menyelesaikan sebuah persoalan.

“Walaupun tidak sepi dari unjuk rasa, pemerintahan tidak jatuh, ekonomi tetap tumbuh, saya juga tetap bisa bekerja,” terang SBY.

(Laporan: Fadlan S Butho)

Artikel ini ditulis oleh:

Eka