Jakarta, Aktual.com — Siapa yang tidak kenal dengan buah berwarna kuning dengan rasa yang sangat asam ini. Ya, buah itu adalah lemon.
Lemon seringkali dijadikan bahan sebagai salah satu cara diet yang ampuh turunkan berat badan. Bahkan, lemon juga sering dijadikan penambah cita rasa masakan agar lebih terasa nikmatnya.
Namun tahukah Anda, bahwa tak hanya sebagai obat kesehatan dan masakan, tetapi lemon juga dapat dijadikan sebagai bahan lain sebagai pembersih rumah.
Dijelaskan dalam laman Boldsky, lemon berfungsi sebagai pembersih dan juga penghapus noda. Berikut beberapa tips yang bisa membantu membersihkan perabotan rumah Anda dengan bahan lemon. Di antaranya:
1. Lemon sebagai pembersih panel jendela.
Caranya, peras lemon hingga keluar airnya. Kemudian campurkan dengan baking soda, lalu beri air secukupnya. Celupkan kain katun, dan bersihkan panel jendela Anda. ini akan membuat jendela Anda bersih kesat
2. Lemon untuk membersihkan tempat cucian piring.
Kiatnya yakni, potong lemon menjadi dua bagian, dan taburi di sekitar wastafel Anda. Kemudian taburkan garam batu dan bersihkan menggunakan sikat gigi. Lalu, bilas dengan air hangat.
3. Lemon dapat membersihkan tempat duduk toilet.
Kursi toilet biasanya berubah warna setelah jangka waktu tertentu. Untuk mendapatkan warna kembali ke bentuk aslinya tersebut. Caranya yakni, peras air lemon di atas kursi toilet, lalu taburi dengan baking soda. Kemudian usap dengan kapas. Lakukan rutin selama dua kali dalam seminggu, untuk mendapatkan hasil maksimal.
4. Gunakan lemon untuk alat-alat.
Jika Anda seorang non-vegetarian Anda dapat mencoba obat sederhana ini untuk membersihkan rumah Anda dengan lemon. Setelah Anda telah mencuci peralatan Anda dengan air dan sabun, tuangkan 5 ml cuka dalam perkakas dan perasan lemon.
Pijat menggunakan tangan pada alat dan tunggu setelah 5 menit. Bilas dengan air hangat. Tips membersihkan ini tidak hanya akan menghilangkan bau tetapi juga menyingkirkan noda.
5. Gunakan lemon untuk membersihkan lantai.
Lemon adalah bahan terbaik yang dapat Anda gunakan di lantai untuk memberikan lantai bersinar sempurna. Peras jeruk lemon di lantai dan usap itu dengan kain basah. Setelah 10 menit, pel lantai dengan cuka, air dan larutan garam. Ikuti tips ini jika Anda memiliki bayi merangkak di rumah.
Artikel ini ditulis oleh: