Semarang, Aktual.com – Sebanyak enam pasangan bakal calon (balon) kepala daerah dari 16 kabupaten/ kota se-Jawa Tengah mencalonkan diri melalui jalur dukungan perseorangan (independen).

Mereka mendaftar sebagai pasangan bakal calon Bupati/Wali Kota, berasal dari Rembang (Abdul Khafidz – Bayu Andrean), Boyolali (Cahyo Sumarso – M Yakni Anwar), Kota Pekalongan (Sujaka Martana – Fauzi Umar Lahji), Kota Magelang (Joko Prasetyo – Priyo Waspodo), Wonosobo (M. Suhardi – Joko Wiyono), dan Klaten (Mustafid Fauzan – Sri Harmanto).

Ketua KPUD Jateng Joko Purnomo mengatakan enam Bapaslon telah mendaftarkan dan dinyatakan baru memenuhi syarat. Selanjutnya, akan diseleksi dalam tahan administrasi dan verifikasi faktual.

“Tahapan berikutnya, bagi yang memenuhi syarat akan dilakukan penelitian administrasi dan kegandaan sampai selesai tanggal 18 Juni 2015 besuk. Hasilnya akan dikirim ke PPS melalui PPK untuk dilakukan verifikasi faktual,” kata Joko Purnomo, di Semarang, Rabu (17/5).

Tahapan selanjutnya, hasil verifikasi yang direkap PPK maupun PPS dirapat pleno-kan. Jadwal tahapan rapat pleno berlangsung dari tanggal 19-23 Juni 2015. Bilamana hasil rapat pleno memenuhi syarat, maka si pasangan balon bersangkutan dapat mendaftarkan sebagai calon kepala daerah pada 26-29 Juli mendatang.

Sebetulnya, lanjut dia, terdapat tiga belas pasangan balon yang mendaftarkan dari jalur independet. Namun, pasangan beberapa pasangan lain dinyatakan tidak memenuhi syarat pada tahapan pendaftaran lewat perseorangan dan dinyatakan tidak ada.

Adapun pasangan yang dinyatakan tidak memenuhi syarat berasal dari Wonigiri, Klaten (satu pasangan), Demak, Kebumen, Kota Pekalongan (dua pasangan), dan Kendal.(uki)

Artikel ini ditulis oleh: