Ketua DPP PDIP Andreas Hugo Pareira (kiri) berbincang dengan Wasekjen PDI Perjuangan Ahmad Basarah (kanan) dalam konferensi pers mengenai persiapan HUT ke-44 PDI Perjuangan, di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Senin (9/1/2017). Peringatan ulang tahun partai berlambang banteng tersebut berlangsung pada Selasa (10/1/2017) yang mengambil tema 'PDIP Rumah Bangsa untuk Indonesia Raya'. AKTUAL/Munzir
Jakarta, Aktual.com – Sejumlah pejabat di Kabinet Kerja yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo, menyalonkan diri sebagai anggota DPR RI melalui Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Ketua DPP PDIP, Andreas Hugo Pereira menyatakan, dari ratusan calon legislatif (Caleg) yang diajukan partainya, terdapat nama Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Pembangunan dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani serta Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna Laolly.
“Dari eksekutif ada mbak Puan, ada juga Pak Laolly, yang diminta oleh parpol untuk mohon ijin pada presiden untuk jadi Caleg DPR,” kata Andreas di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (17/7).
Selain dua nama di atas, Andreas juga menyebut nama pejabat lain dalam Kabinet Kerja, yaitu Juru Bicara Presiden Johan Budi.
“Iya Pak Johan Budi juga (nyaleg), mau jadi politisi kita juga ya,” tambahnya.
Sementara, kata Andreas, semua anggota Fraksi PDIP DPR juga mencalonkan diri kembali dalam Pemilu tahun depan. “Kalau (anggota DPR) kita ada 109, jumlah caleg ada 575, (petahana) ya sekitar 25%” tutupnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid