Samir Handanovic
Tim sepakbola internasional Inter Milan. DOK/NET

Jakarta, Aktual.com – Kiper asal Slovenia, Samir Handanovic resmi meninggalkan Inter Milan setelah 11 musim membela klub Italia tersebut.

Kontrak Handanovic habis di akhir Juni. Dia kini berstatus bebas transfer dan dapat memilih klub yang akan diperkuatnya musim depan.

“Seorang panutan, pemimpin di ruang ganti, kapten pemberani. Samir Handanovic menjadi contoh dalam sebelas musim menjaga gawang Nerazzurri,” tulis Inter dalam pernyataan resminya yang dikutip AFP, Kamis (12/7).

Handanovic, yang mengalami cedera otot pada January, hanya 14 kali menjadi starter untuk Inter di Serie A musim lalu.

Namun, dia tidak sekalipun tampil di Liga Champions 2022/23 karena pelatih Simone Inzaghi lebih memilih memainkan Andre Onana.

Handanovic bergabung dengan Inter pada Juli 2012 dan membantu mereka memenangkan trofi Serie A 2020-21 serta juara dua Piala Italia and dua Piala Super.

Selama menjabat sebagai kapten, kiper berusia 38 tahun itu membawa Inter finis sebagai runner-up Liga Champions 2022/23 dan runner-up Liga Europa 2019/20.

Di level internasional, Handanovic telah 80 kali membela timnas Slovenia dari 2004-2015. Dia juga memegang rekor penyelamatan penalti terbanyak di Serie A dengan 32 kali.

Menyusul kepergian Handanovic dan kepindahan Onana ke Manchester United, Inter saat ini sedang mencoba untuk mendatangkan Anatoliy Trubin dari Shakhtar Donetsk.

Artikel ini ditulis oleh:

Wisnu