KH Ma'ruf Amin

Jakarta, Aktual.com – Menanggapi pernyataan Prabowo Subianto yang menyatakan menghormati rencana Australia memindahkan kedutaan besarnya untuk Israel dari Tel Aviv ke Yerusalem, Calon wakil presiden nomor urut 01 Ma’ruf Amin mengaku tidak sependapat dengan Prabowo.

Ma’ruf menuturkan, pihaknya sejak awal tak sepakat bila Israel memindahkan ibu kotanya dari Tel Aviv ke Yerusalem. Untuk itu, dia akan mengecam jika ada negara yang memiliki hubungan diplomatik dengan Israel ikut memindahkan kedutaannya ke Yerusalem.

“Artinya itu sudah kesepakatan kita menolak (pemindahan kedutaan ke Yerusalem). Karena itu tentu bukan hanya Amerika, tapi semua kedutaan yang dipindahkan ke sana (Yerusalem) juga kita tidak setuju,” ujar Ma’ruf di kediamannya, Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (24/11).

Sebelumnya, saat menghadiri Indonesia Economic Forum di Hotel Shangri-La Jakarta, Rabu (21/11/2018), Prabowo menyatakan menghormati rencana Australia memindahkan kedutaan besarnya untuk Israel dari Tel Aviv ke Yerusalem.

Artikel ini ditulis oleh:

Dadangsah Dapunta