Kendari, Aktual.com – Satu orang calon haji asal Sulawesi Tenggara, Jumrah Umar Daeng Pawinru (70) meninggal dunia di rumah sakit, Mekkah, Senin (21/8) pukul 11.18 waktu setempat.
“Almarhumah berasal dari Desa Latuo, Kecamatan Samaturu, Kabupaten Kolaka yang tergabung dalam kloter 22 Makassar,” kata Kepala Humas Kemenag Sultra Muh Syarif di Kendari, Rabu (23/8).
Berdasarkan keterangan dokter petugas kloter dr Rufiat Syahrir Abdullah, kata Syarif, Jumrah meninggal karena mengalami pendarahan di saluran pencernaan.
“Kami mendapat informasi bahwa almarhumah memang sudah mengalami keluhan rasa sakit sebelum berangkat ke tanah suci,” katanya.
Menurut Syarif, keluarga almarhum di Desa Latoa Kolaka sudah mengetahui kabar duka tersebut.
Syarif menambahkan, selain kabar jamaah yang meninggal tersebut, pihaknya belum mendapatkan informasi tentang jamaah calon haji asal Sultra yang mengalami perawatan serius.
“Semoga calon haji asal Sultra sehat-sehat dan bisa menjalankan semua rangkaian ibadah haji serta kembali ke tanah air dengan selamat,” katanya.
Ant.
Artikel ini ditulis oleh: