Kumai, Aktual.co — Tim gabungan evakuasi Pesawat AirAsia QZ 8501 kembali mendatangi Pelabuhan Panglima Utar Kumai. Tim SAR yang menggunakan Kapal KP Kunai milik Polairud Polda Kalteng itu, mengantarkan serpihan berupa tangga darurat (emergency slider) dan tabung oksigen pesawat.
Kapolda Kalimantan Tengah, Brigjen Pol, Bambang Hermanu mengatakan, serpihan itu merupakan tangga darurat yang ditemukan oleh Kapal Malaysia KD Lekir 26 pada Kamis 1 Januari, dini hari.
“Alhamdullilah bisa sampai Kumai, saya serahkan ke Basarnas,” ujar Bambang Hermanu di Pelabuhan Kumai, Pangkalan Bun, Kalimamtan Tengah, Kamis (1/1).
Menurut Hermanu, lokasi penemuan serpihan pesawat itu berada di antara perairan Selat Karimata dengan Laut Jawa, di titik koordinat 03 derajat 53 menit 86 detik LS/110 derajat 45 menit 42 detik BT.
“Kemudian pada pukul 05.30 WIB tadi diserahkan ke kita,” kata Kapolda.
Dia menambahkan, penemuan serpihan pesawat AirAsia QZ8501 ini akan diserahkan ke Badan SAR Nasional. “Nanti saya serahkan ke Basarnas, biarkan mereka yang menjelaskan,” tandasnya.
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby