Perwakilan Yayasan Dharma Bhakti Astra (YDBA) Koordinator Lembaga Pengembangan Bisnis (LPB) Banua Prima Persada (Baprida), Djoko Handono Warih (kedua kiri) menyerahkan secara simbolis mesin pertanian kepada Kepada Ketua Komunitas Petani Hortikultura Berkat Saraba Kawa (BSK), Bambang (kedua kanan) disaksikan oleh Site Manager PT United Tractors Tbk Rantau, Yosafat Ary Suprihadi (kanan) dan HCGS & CSR Sect. Head PT Kalimantan Prima Persada Site Sungai Puting, Murjani (kiri) di salah satu lahan petani anggota Komunitas BSK di Banjar, Kalimantan Selatan, Jumat (24/7). Penyerahan mesin pertanian, berupa 2 unit cultivator dan 4 unit pompa air portable ini merupakan bentuk dukungan YDBA untuk memenuhi kebutuhan komunitas BSK yang telah menunjukkan progres baiknya dalam menjalankan program agar petani anggota BSK dapat mandiri baik dari segi pemasaran maupun pengembangan budidaya. Nantinya, cultivator yang dibutuhkan Komunitas ini akan digunakan petani Komunitas BSK di wilayah Harapan Masa dan Simpang Empat untuk mempercepat proses bajak tanah, sedangan 4 unit pompa air akan digunakan petani Komunitas BSK di Wilayah Hiyung untuk mengalirkan air dari sungai ke lahan saat musim kemarau. AKTUAL/Eko S Hilman

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Tino Oktaviano