Moskow, Aktual.com – Serangan terhadap warga kembali terjadi. Kali ini peristiwa penyerangan dengan menggunakan pisau terjadi di wilayah Siberia, Rusia pada Sabtu (19/8) waktu setempat.
Menurut Kantor Komisi Penegak Hukum Rusia, terdapat delapan orang mengalami luka-luka akibat serangan tersebut. Sedangkan pelaku penyerangan, ditembak mati oleh polisi setempat.
“Seorang pria berlari di ruas jalan besar sambil menusuk orang-orang. Pelaku melakukan serangan kepada para pejalan kaki, memicu luka tusukan pada delapan orang,” kata pernyataan Komisi Penegak Hukum Rusia, seperti dikutip dari Reuters, Sabtu (19/8).
Polisi bersenjata segera tiba di lokasi dan menggunakan senjata mereka untuk melumpuhkan pelaku. Kantor Komisi Penegak Hukum Rusia setempat menyebut pelaku penusukan telah tewas.
“Penyerang telah dibunuh,” imbuh pernyataan itu.
Komisi Penegak Hukum Rusia mengaku, sedang melakukan penyelidikan atas peristiwa tersebut. “Komisi sedang menyelidiki percobaan pembunuhan,” ucap komisi tersebut.
Komisi itu, enggan menyimpulkan apakah serangan tersebut berkaitan dengan teroris atau bukan.
Artikel ini ditulis oleh: