Pimpinan Sidang Paripurna Taufik Kurniawan (kiri) didampingi Wakil Ketua Agus Hermanto (kedua kiri) menerima laporan dari Ketua Badan Anggaran DPR Aziz Syamsuddin (kanan) saat Rapat Paripurna DPR ke-30 masa persidangan V Tahun Sidang 2016-2017 di kompleks parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (11/7). Rapat paripurna tersebut membahas penyampaian laporan Badan Anggaran atas hasil pembahasan tentang pembicaraan pendahuluan RAPBN 2018 dan RKP 2018. AKTUAL/Tino Oktaviano
Jakarta, Aktual.com — Wakil Ketua DPR RI Agus Hermanto mengatakan agenda sidang paripurna akan meninjaklanjuti pidato nota keuangan Presiden Jokowi pada 16 Agustus 2017 terkait dengan pembahasan rancangan anggaran pendapatan dan belanja negara.
“Paripurna hari ini yang berkaitan dengan APBN, kan sudah dibahas beberapa kali sebelumnya ini tindak lanjut masalah anggaran. Yang jelas ini pembahasan tentang APBN,” kata Agus di Komplek Parlemen, Senayan, Kamis (24/8).
Tak hanya itu, kata dia, agenda peripurna ini juga dalam rangka akselerasi tindak lanjut pembahasan APBN yang telah dilakukan alat kelengkapan dewan dengan mitra pemerintah.
“Ini kan dalam rangka akselerasi tindak lanjut APBN yang telah dibahas sebelumnya dan hari ini pandangan fraksi sehingga tentunya kalau APBN itu khusus UU yang mengusulkan hanya boleh pemerintah. DPR hanya menyetujui ataupun tak menyetujui,” kata politikus Demokrat itu.
Novrizal Sikumbang

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang
Wisnu