Jakarta, Aktual.co — Presiden Jokowi mengaku tak mengetahui adanya anggaran untuk membangun gedung baru Dewan Perwakilan Rakyat. Presiden pun meminta wartawan untuk menanyakan ke Ketua DPR.
“Kalau kegiatan menteri tanya ke menteri, kalau dewan tanyakan ke ketua dewan. Saya ndak hapal,” kata dia sebelum bertolak ke Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu (26/4).
Perlu diketahui, rencana pembangunan gedung baru diketahui setelah Ketua DPR RI Setya Novanto menyampaikan pidato penutupan masa sidang III tahun sidang 2014-2015, di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (24/4).
Presiden Joko Widodo tak setuju dengan rencana pembangunan gedung baru Dewan Perwakilan Rakyat. Hal itu disampaikan oleh Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Yuddy Chrisnandi.
Artikel ini ditulis oleh:
















