Jakarta, Aktual.co —Ketika berpuasa, ada dua hal yang menjadi penyebab seseorang menjadi tidak percaya diri dalam berbicara. Yaitu, kurangnya stamina tubuh dan kedua yang juga paling utama yakni, bau mulut.
Dr.Rizal Al Idrus yang menjadi salah satu pembicara dalam Acara ‘Ramadan Total Plus Tempo Scan’ mengatakan, bahwa ada beberapa penyebab hingga terjadinya bau mulut.
“Bau mulut disebabkan oleh beberapa faktor. Di antaranya, kondisi gigi yang tidak sehat seperti, gigi berlubang, karang gigi, dan juga mulut kering,” ujar dr.Rizal
Bau mulut sering kita hadapi ketika sedang menjalankan ibadah puasa. Oleh karena itu, dokter Rizal memberikan solusi agar menggunakan ‘mouthwash’.
“Ketika bau mulut melanda, terlebih di bulan puasa, sebaiknya gunakan mouthwash setelah sahur dan juga buka puasa. Karena dengan menggunakan mouthwash, bakteri yang menempel pada mulut Anda yang menyebabkan nafas Anda bau, akan keluar dengan mengkumurkan mouthwash,” urainya menjelaskan.
Selain itu, dr.Rizal juga menyarankan, agar menghindari makanan yang mengandung gas agar tidak bau mulut. Dan, terakhir periksa rutin ke dokter.
“Untuk menghindari bau mulut, baiknya hindari makanan yang mengandung gas, serta lemah berlebih. Dan, lakukan pemerikasaan rutin ke dokter minimal 6 bulan sekali. Dan, yang rutin lainnya dilakukan adalah menyikat gigi dengan baik dan gunakan mouthwash dua kali sehari,” ujar dokter berwajah tampan tersebut.
Artikel ini ditulis oleh: