“Khofifah kan tidak berpartai. Dalam hal ini tidak menutup kemungkinan SBY tertarik dengan dukungan Muslimat nanti di Pilpres,” jelas Siti Zuhro.
Di Surabaya dan beberapa kota di Jawa Timur sendiri beredar spanduk yang menunjukkan konsolidasi Demokrat dalam menyatukan kerja politik di Pilgub Jatim dan Pilpres 2019. Beredar spanduk “Khofifah Menang, AHY Presiden” dan “Khofifah Gubernurku, AHY Presidenku” di sejumlah jalan protokol di Surabaya.
Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kota Surabaya pun menyatakan akan menertibkan secepatnya alat peraga kampanye (APK) berupa spanduk itu.
Ketua Panwaslu Kota Surabaya, Hadi Margo menyebutkan bahwa APK tersebut jelas melanggar. “Itu melanggar. Kami segera menertibkannya. Kalau yang spanduk itu biar panwas kecamatan yang menertibkan,” katanya.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid