Bandung, Aktual.com – Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, ditetapkan sebagai lokasi pelaksanaan upacara pembukaan dan penutupan Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/Jawa Barat, Tahun 2016.

“PB PON menetapkan Stadion Si Jalak Harupat sebagai tempat pelaksanaan lokasi ‘opening’ dan ‘closing ceremony’ PON, menggantikan Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Gedebage,” kata Wakil Ketua Umum Pengurus Besar PON XIX/Jawa Barat 2016 Deddy Mizwar, Jumat malam (28/8).

Deddy menuturkan pengalihan lokasi acara pembukaan dan penutupan PON XIX dilakukan sebagai upaya pihaknya untuk menghormati proses hukum perkara dugaan korupsi pembangunan Stadion Gedebage Bandung.

“Jadi beberapa waktu lalu, kami membahas masalah ini di rapat pimpinan. Lokasi ‘opening’ dan ‘closing ceremony’ PON harus diputuskan jauh jauh hari sebelumnya,” kata dia.

Pihaknya sudah melakukan peninjauan ke Stadion Si Jalak Harupat di Kabupaten Bandung dan optimistis stadion tersebut layak menjadi lokasi acara pembukaan dan penutupan PON XIX.

“Kami telah mengecek langsung stadionnya dan cukup memenuhi persyaratan, hanya tinggal dibenahi. Ini demi menghormati proses hukum,” katanya.

Pihaknya juga berharap proses hukum bisa segera dituntaskan sehingga Stadion Gedebage bisa digunakan sebagai sarana olahraga masyarakat.

“Tentunya berharap proses hukum tidak berlarut larut mengingat Stadion GBLA dibangun dengan keuangan daerah. Tidak seperti Hambalang yang mangkrak,” kata dia.

Ia menuturkan, dengan dialihkannya lokasi acara pembukaan dan penutupan PON XIX ke stadion Si Jalak Harupat maka Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Pemerintah Kabupaten Bandung sepakat untuk melakukan percepatan pembangunan Jalan Tol Soreang-Pasirkoja (Saroja) pada akhir Agustus 2015 dan diharapkan selesai pada awal Agustus 2016.

Artikel ini ditulis oleh: