Belitung, Aktual.com – Perum Bulog Kantor Cabang Pembantu (KCP) Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), memastikan stok beras sebanyak 532 ton cukup guna memenuhi kebutuhan masyarakat di daerah itu sampai akhir tahun.

“Kami pastikan stok beras cukup hingga akhir tahun, bahkan awal tahun 2022 mendatang,” kata Kepala Perum Bulog KCP Belitung Romi Victa Rose di Tanjung Pandan, Rabu (13/10).

Menurut dia, stok beras yang dimiliki Perum Bulog KCP Belitung sebanyak 532 ton, gula pasir 59 ton, dan daging beku sebanyak empat ton.

“Stok minyak goreng untuk saat ini memang dalam keadaan kosong,” ujarnya.

Romi menambahkan memasuki Oktober 2021 situasi penyaluran beras di daerah itu tidak terlalu tinggi seiring stabilnya permintaan masyarakat.

“Penyaluran beras untuk saat ini sedang-sedang saja kondisinya, tidak terlalu tinggi dan tidak segencar di bulan Juli hingga September,” katanya.

Ia mengatakan Perum Bulog KCP Belitung sementara waktu belum berencana untuk melakukan penambahan stok bahan kebutuhan pokok.

“Kami masih melihat kondisi penyaluran dulu. Akhir tahun nanti mungkin akan melakukan penambahan stok daging beku mengingat permintaan masyarakat meningkat jelang Natal dan Tahun Baru,” ujar dia.

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Antara
Editor: Wisnu