Wali kota Tanjung Balai terpilih M Syahrial (kiri) bersama wakilnya Ismail (kanan) mengikuti pelantikan kepala daerah di Lapangan Merdeka Medan, Sumatera Utara, Rabu (17/2). M Syahrial yang berusia 26 tahun tersebut menjadi kepala daerah termuda di Sumut. ANTARA FOTO/Septianda Perdana/nz/16

Tanjungbalai, Aktual.com – Muhammad Syahrial secara aklamasi terpilih menjadi Ketua DPD Partai Golkar Kota Tanjungbalai periode 2016-2020 dalam Musyawarah Daerah IX di gedung IPHI Tanjunbalai, Minggu (2/10).

Saat agenda pemilihan ketua, Muhammad Syahrial yang juga Wali Kota Tanjungbalai tersbeut merupakan satu-satunya calon.

Kemudian, enam pengurus kecamatan menyampaikan argumentasi dan semuanya sepakat memilih Muhammad Syahrial untuk memimpin Partai Golkar di Tanjungbalai.

Selanjutnya pimpinan sidang mengesahkan Muhammad Syahrial sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kota Tanjungbalai 2016-2020.

Usai terpilih, Syahrial menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh peserta musda karena sudah diberikan kepercayaan memimpin parpol berlambang pohon beringin itu empat tahun kedepan.

Ia menyatakan, kedepan konsolidasi di tingkat kecamatan dan kelurahan harus diperkuat agar Partai Golkar bisa tampil sebagai pemenang dalam Pemilu 2019.

Target memenangkan Pemilu yang disampaikan Ketua Golkar Sumut Ngogesa Sitepu, kata Syajrial, merupakan amanah yang harus dijalankan bersama oleh semua pemangku kepentingan Partai Golkar di Kota Tanjungbalai.

“Saya yakin itu bisa dicapai dengan kebersamaan dan kerja keras pengurus Golkar di setiap tingkatan,” katanya.

Sebelumnya, saat membuka Musda Golkar Tanjungbalai, Ketua DPD Partai Golkar Sumut Ngogesa Sitepu mengimbau agar seluruh komponen di partai itu merapatkan barisan pascakonflik yang telah selesai.

Menurut Ngogesa, pascakonflik dan pelaksanaan munas, elektabilitas Partai Golkar sudah membaik dan meningkat sehingga kepengurusan yang baru nantinya di Kota Tanjungbalai dituntut bekerja lebih maksimal.

“Partai Golkar terus mengalami peningkatan elektabilitas, namun demikian untuk meraih kemenangan kita harus lebih mendekatkan diri kepada rakyat, sebab suara Golkar adalah suara rakyat,” ujar Ngogesa Sitepu yang juga Bupati Langkat itu.

ANT

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Antara
Editor: Arbie Marwan