Petugas mengevakuasi barang barang yang ada di gerbong ketika terjadi tabrakan Kereta Rel Listrik (KRL) di Stasiun Juanda, Rabu (23/9). Akibat tabrakan tersebut sejumlah penumpang mengalami luka dan perjalanan KRL mengalami gangguan. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/pras/15

Jakarta, Aktual.com – Akibat terjadinya kecelakaan kereta api Commuter Line 1156 yang menyundul KRL 1154 ada sekitar 34 orang korban luka-luka.

Kapolres Jakarta Pusat Hendro Pandowo mengatakan, untuk sementara ini pihaknya baru berhasil mendata sekitar 34 orang.

“Untuk sementara 34 orang ya,” ujar Hendro kepada wartawan di stasiun Juanda, Jakarta Pusat, Rabu (23/9).

Lanjut Hendro menjelaskan, pihaknya masih akan teerus melakukan pendataan terhadap jumlah korban hingga semua korban telah dievakuasi.

“Semua korban telah dibawah ke berbagai rumah sakit. Ada yang ke RSCM, RS Husada dan sejumlah rumah sakit yang belum terdaftar,” ungkapnya

Sedangkan, kereta api Commuter Line 1156 yang menyundul KRL 1154 dijelaskan Hendro, datangnya dari stasiun Jakarta kota.

“Satunya dari Jakarta kota. Kemudian, menabrak kereta api yang sedang berhenti di sini (stasiun Juanda),” jelasnya

Artikel ini ditulis oleh: