Jakarta, Aktual.co —  Indonesai akan menjadi tuan rumah sidang tahunan Isalamic Development Bank (IDB) ke-41 di Jakarta pada tahun 2016. Dengan menjadi penyelenggara sidang tahunan IDB tersebut, Indonesia akan berperan aktif dalam menentukan arah kebijakan IDB. Sesuai dengan kepentingan nasional dan kepentingan bersama negara-negara anggota.

Terkait hal tersebut, Indonesia juga akan melaksanakan exhibition pada sidang tahunan IDB tahun ini. Pada booth exhibition, Indonesia akan memberikan informasi umum mengenai Jakarta dan Indonesia.

“Promosi kemajuan pembangunan dan persiapan Indonesia sebagai tuan rumah. Selain itu, akan ditampilkan video buku-buku pariwisata Indonesia untuk menarik kedatangan delegasi lebih banyak lagi,” ujar Menteri Keuangan, Bambang Brodjonegoro dalam keterangan resminya, Senin (8/6).

Model kerja sama antara Indonesia dan IDB dituangkan dalam Strategi Kemitraan (Country Partnership Strategy), yang dalam penyusunannya menyesuaikan dengan Rencana embangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN).

“Dengan demikian, bantuan IDB kepada Indonesia telah dilakukan di semua sektor, dengan penerima manfaat terbesar pada sektor pertanian dan pendidikan,” pungkasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Eka