Politisi PDIP Herman Hery (Istimewa)

Jakarta, Aktual.com – Kuasa hukum Ronny Yuniarto Kosasih mengklaim, tidak pernah menyebut nama Anggota Komisi III DPR Herman Hery dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP) di Polres Jakarta Selatan (Jaksel), melainkan hanya ciri-ciri pelaku kepada penyidik Polres Jaksel.

“Pada waktu di BAP kita ditanykan ciri-ciri si pelaku, dan saya juga mungkin mengerti mereka (peyidik) sengaja tidak mengarahkan pada nama, dan tidak ada masalah dan pemeriksaan BAP itu kan tidak butuh sekali dan kemarin itu juga kan baru klarifikasi,” kata kuasa hukum Ronny, Febby Sagita, di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (26/6).

Dugaan terhadap anggota DPR, lanjut dia, hanya diperoleh berdasarkan hasil riset plat mobil yang berada dilokasi kejadian saat terjadinya perkelahian. Bahkan, Febby tidak mengetahui bahwa Herman Hery memiliki kemiripan wajah dengan adik kandungnya Yudy.

“Minimal saya tahu mobil ini apa. Ketika saya tahu, diriset dan bener kalau itu mukanya mas. Itu juga yang sekarang dikroscek oleh polisi dan polisi sedang kumpulkan sejumlah bukti dan saksi-saksi saat itu,” ujar dia.

Sebelumnya, Kasatreskrim Polres Jakarta Selatan (Jaksel) AKBP Stefanus Tamuntuan mengatakan, Ronny Yuniarto Kosasih tidak pernah menyebut nama Anggota Komisi III DPR Herman Hery yang telah melakukan penganiayaan.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara