Jakarta, Aktual.com – Mengawali 2026, Honda Accord generasi ke-11 kembali menegaskan posisinya sebagai sedan keluarga unggulan setelah meraih penghargaan Best Family Sedan dalam ajang Good Housekeeping 2026 Best Family Car Awards di Amerika Serikat. Penghargaan ini menjadi kali kesembilan secara berturut-turut Honda Accord dinobatkan sebagai sedan terbaik untuk keluarga.
Pencapaian tersebut sekaligus menambah catatan prestasi American Honda yang telah meraih total 14 penghargaan dalam ajang Good Housekeeping Best Family Car Awards sejak 2017. Konsistensi ini memperkuat reputasi Accord sebagai salah satu sedan midsize paling diminati di pasar Amerika Serikat.
Penghargaan diberikan berdasarkan evaluasi menyeluruh oleh Good Housekeeping Institute yang mengombinasikan pengujian teknis para ahli dengan masukan dari keluarga pengguna nyata. Proses penilaian dilakukan selama berbulan-bulan, mencakup penggunaan harian di perkotaan, perjalanan jarak jauh di jalan tol, hingga aktivitas keluarga seperti antar-jemput anak, perjalanan kerja, dan road trip.
Honda Accord dinilai sebagai pilihan ideal bagi keluarga atau pasangan yang tidak membutuhkan kendaraan tiga baris, namun menginginkan sedan yang nyaman, efisien, dan mudah digunakan. Ruang kabin yang lapang, khususnya di baris belakang, serta kapasitas bagasi yang besar dinilai mampu menunjang kebutuhan keluarga sehari-hari. Sebagai sedan midsize, Accord juga menawarkan kemudahan pengendalian dan parkir, sekaligus efisiensi bahan bakar yang kompetitif.
Apresiasi juga datang dari Car and Driver, mitra Good Housekeeping Institute, yang menyoroti keseimbangan antara kepraktisan dan karakter berkendara Accord. “Honda Accord memadukan kepraktisan untuk keluarga dengan karakter berkendara yang menyenangkan dalam satu paket yang menarik. Kualitas bantingan dan pengendaliannya membuat Accord terasa lebih seperti sedan sporty dibandingkan sekadar mobil komuter biasa,” ujar Joe Lorio, Wakil Pemimpin Redaksi Car and Driver.
Dari sisi kenyamanan, interior Honda Accord dinilai luas dan fungsional dengan tata letak kontrol serta teknologi yang intuitif. Hal ini memudahkan pengemudi maupun penumpang dalam aktivitas sehari-hari, termasuk perjalanan keluarga jarak menengah hingga jauh.
Di balik kap mesin, Honda Accord menawarkan pilihan mesin bensin dan hybrid yang efisien serta disetel untuk memberikan pengalaman berkendara yang halus dan senyap. Kombinasi kenyamanan, efisiensi, dan kepraktisan tersebut membuat Honda Accord tetap relevan dan kompetitif di segmen sedan keluarga pada 2026.
Artikel ini ditulis oleh:
Eka Permadhi
















