Tangsel, Aktual.com – Berbagai cara dilakukan Sukarelawan Gerakan Rakyat Desa Untuk (Gardu) Ganjar Banten dalam mengenalkan sosok Ganjar Pranowo ke masyarakat luas melalui kegiatan yang positif.
Salah satu caranya yang dilakukan Gardu Ganjar, yakni menggelar fun match mini soccer bersama kalangan milenial di Kecamatan Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Senin (14/8/2023) malam.
“Hari ini kami melaksanakan fun mini soccer yang mana ini diikuti oleh beberapa kalangan milenial dan pecinta sepak bola yang ada di wilayah Kecamatan Serpong,” kata Ketua Umum Gardu Ganjar, Ahmad Wahyudin Nasyar seusai acara di Dewantara Sports Center, Tangsel, Banten.
Wahyudin menjelaskan kegiatan fun match mini soccer ini terinspirasi dari sosok Ganjar Pranowo. Di mana, Gubernur Jawa Tengah dua periode itu gemar berolahraga di tengah kesibukannya.
“Bagaimana cara kami menggerakan anak-anak muda ini untuk melakukan kegiatan yang positif, dan tentunya cinta terhadap olahraga seperti halnya yang dilakukan oleh Ganjar Pranowo,” tutur Wahyudin.
Wahyudin berharap kegiatan fun match mini soccer bisa memberikan dampak positif kepada para milenial khususnya di Kecamatan Serpong. Dengan begitu bisa mewujudkan Indonesia yang tangguh.
“Harapannya satu agar bagaimana caranya para pemuda ini lebih aktif dalam kegiatan-kegiatan positif,” ucap Wahyudin.
Fun match mini soccer yang diselenggarakan Gardu Ganjar diikuti oleh 8 tim yang berasal dari Kecamatan Serpong. Mereka memperebutkan hadiah menarik yang telah disediakan Gardu Ganjar.
Di sela kegiatan, Gardu Ganjar turut menyosialisasikan sosok Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden 2024 kepada para peserta.
“Tentunya sambil menyosialisasikan sosok Ganjar Pranowo di kalangan milenial di seluruh lapisan masyarakat. Mereka juga sambil mendeklarasikan diri bahwa mereka pendukung Pak Ganjar,” tegas Wahyudin.
Senada, Ketua Pelaksana fun match mini soccer sekaligus Koordinator Kecamatan Gardu Ganjar, Sepri Samsudin menuturkan tujuan acara ini untuk memperkenalkan sosok Ganjar Pranowo kepada masyarakat.
“Yang pastinya memperkenalkan sosok Pak Ganjar kepada kaum milenial dan Gen Z. Tujuan pertamanya sebenarnya itu,” ungkap Sepri.
Dijelaskan Sepri, acara yang digagas oleh Gardu Ganjar mendapatkan respons antusias dari pemuda di lingkungan Kecamatan Serpong.
Terbukti sejak pendaftaran dibuka, para peserta berebut untuk mendapatkan slot fun match mini soccer yang diselenggarakan. Kemudian menjadi bukti bahwa Ganjar hadir untuk semua.
“Respons dari kaum milenial dan Gen Z cukup antusias. Yang pasti senang, karena hobi mereka disalurkan di sini,“ ungkap Sepri.
Artikel ini ditulis oleh: