Jakarta, Aktual.com — Bakal calon Ketum Partai Golkar, Ade Komarudin (Akom) mengaku sepakat dengan Hutomo Mandala Putra (Tommy Soeharto) bahwa Golkar yang menjadi legacy dari HM Soeharto harus dikembalikan pada roh dan jati dirinya sebagai partai yang memiliki ideologi kekaryaan yang kuat.

Demikian dikatakan timses Akom, Bambang Soesatyo, terkait kunjungan Akom ke kediaman Tommy pada Kamis (28/4) malam.

“Keduanya bersepakat bahwa PG yang menjadi legacy dari HM Soeharto harus dikembalikan pada roh dan jati dirinya sebagai partai yang memiliki ideologi karya kekaryaan yang kuat, jauh dari praktik premanisme dan materialistik dalam kepengelolaannya,” kata Bamsoet, sapaannya, Jumat (29/4).

Tommy Soeharto, lanjut Bamsoet, berharap munaslub Golkar pada akhir Mei mendatang menjadi ajang regenerasi dan pembaharuan untuk membangkitkan ideologi kekaryaan seluruh kader.

“Sepakat akan bersama menyelamatkan Golkar dari tangan kotor yang menjerumuskan partai dalam perpecahan dan keterpurukan,” ujar dia.

Artikel ini ditulis oleh: