Jakarta, Aktual.com – Calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono menyadari bahwa dirinya merupakan figur baru di dunia politik.
Namun, dia mengaku cukup mumpuni memimpin DKI dengan berbekal pengalamannya. Apalagi, dipasangkan dengan Sylviana Murni yang notabanenya seorang birokrat.
“Saya memahami ini adalah awal saya di politik. Tapi saya juga punya pengalaman dan saya siap untuk belajar dengan siapapun. Jadi saya pikir kemantapan itulah yang lebih penting,” ujar Agus di Jakarta, Minggu (2/10).
Agus menuturkan, pengalaman kepemimpinan itu didapatkan saat dia menjadi anggota militer. Apalagi, dia memiliki bekal dari sang ayah yang merupakan presiden RI keenam.
“Ya saya kan tidak baru lahir, tapi sudah mengalami ataupun mengikuti karier militer. Saya pikir itu pengalaman yang baik.”
Agus pun bersyukur, sebagai pendatang baru di kompetisi Pilgub DKI dirinya sudah mampu mengungguli polling kandidat calon gubernur lainnya. Artinya, kata dia, kehadirannya bisa menjadi alternatif bagi pemilih di Jakarta.
“Tapi kan dikembalikam ke masyarakat. Biar masyarakat menilai sendiri. Semua orang ada plus minusnya, tinggal dibandingkan.”
Laporan: Nailin In Saroh
Artikel ini ditulis oleh:
Wisnu