Jakarta, Aktual.co —  Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas), Amien Sunaryadi mengatakan bahwa  SKK Migas telah membangun sistem transaksi antar kontraktor. Dengan sistem tersebut, ia mengaku telah memberhentikan dua orang pegawai SKK Migas.

“Kita baru seminggu lebih bangun sistem transaksi antar kontraktor. Jadi bisa lebih cepat dan transparan. Ini masih saya pelajari sambil lihat-lihat orang yang potensial,” ujar Amien usai menghadiri acara di Bank Indonesia (BI) Jakarta, Selasa (2/12).

Lebih lanjut dikatakan dia, selain sistem antar kontraktor juga dilakukan evaluasi terhadap pegawai SKK Migas. Hal tersebut dilakukan menurutnya agar kinerja SKK Migas menjadi lebih baik.

“Baru kemarin terminasi dua orang pegawai tidak tetap. Ada lah bagian apa, ngga mau saya sebutkan. Karena ngga proper, behaviour nya juga ngga proper, langsung saya terminate. Tapi itu pegawai tidak tetap, bukan pegawai tetap,” pungkasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Eka