Pekanbaru, Aktual.com – Ditabrak truk tronton, pipa saluran gas PT Chevron Pacific Indonesia di Jalan Lintas Pekanbaru-Duri Provinsi Riau pecah dan terbakar.

Truk bernomor polisi B 9488 GG yang membawa muatan fiber sawit dilaporkan ikut terbakar. Mengakibatkan kemacetan panjang di kilometer 100 Desa Tengganau Kecamatan Pinggir Kabupaten Bengkalis, Minggu (15/5) pagi.

Kepala Bidang Humas Polda Riau AKBP Guntur Aryo Tejo, menuturkan awalnya truk sarat muatan itu tengah terengah-engah merayapi jalan yang menanjak di lokasi kejadian. Truk ternyata tidak bisa melaju dan malah mundur. Sopir dan kernet kehilangan kendali atas truk yang dibawanya.

“Akibatnya truk menabrak pipa saluran gas yang berdiamater sekitar 12 inci dan menyebabkan kebocoran gas,” ujar dia, di Pekanbaru, Minggu (15/5).

Parahnya lagi, lanjut Guntur, bocoran gas tersebut menyebabkan ledakan dan semburan api, sehingga membakar hangus truk tersebut. Dari laporan petugas di lapangan, api juga menyambar sebuah rumah warga yang berada tidak jauh dari lokasi kejadian.

Akibat peristiwa tersebut, kendaraan yang melintasi jalan tersebut tersendat dan menyebabkan kemacetan panjang. Dibutuhkan waktu kurang lebih empat jam untuk memadamkan api. Petugas telah memeriksa sejumlah saksi. Sedangkan sopir dan kernet truk melarikan diri. Perbaikan pipa segera dilakukan. Sedangkan bangkai truk tronton dievakuasi.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara