Sepanjang tahun lalu, Pangeran Mohammad telah menjadi penentu utama kebijakan untuk urusan militer, ekonomi, dan sosial, yang memicu keresahan di kalangan keluarga kerajaan yang merasa dilangkahi.
Di Arab Saudi, batasan antara uang pribadi keluarga kerajaan dengan dana publik tidak selalu jelas.
Beberapa dokumen bocoran Wikileaks menunjukkan adanya pengeluaran pribadi yang sangat besar dari para pangeran. Mereka menggunakan tunjangan keluarga kerjaan untuk membiayai gaya hidup mereka yang mewah.
Banyak warga Saudi yang mendukung penangkapan para menteri dan pangeran itu, terutama sebagai bagian dari reformasi yang diperlukan untuk memodernisasi ekonomi.
Pada September, Raja Salman mencabut larangan bagi wanita untuk mengendarai mobil. Ia juga mengurangi belanja negara di beberapa bidang serta merencanakan penjualan harta negara sebesar 300 miliar dolar AS.[ant]
Artikel ini ditulis oleh:
Antara
Andy Abdul Hamid